Banjarmasin, 20 Mei 2024 – Dalam rangka mengukur capaian belajar siswa dan mengevaluasi proses pembelajaran selama satu tahun ajaran, SD Muhammadiyah 8 & 10 Banjarmasin menyelenggarakan assessment ujian akhir sekolah untuk siswa kelas 6. Kegiatan ini merupakan momen penting bagi siswa untuk menunjukkan pemahaman mereka dalam berbagai mata pelajaran yang telah dipelajari selama setahun.
Kegiatan ini dilaksanakan selama enam hari berturut-turut, dimulai pada hari Senin, 13 Mei 2024, hingga Sabtu, 18 Mei 2024. Para siswa telah diberikan kesempatan untuk menunjukkan pemahaman mereka dalam berbagai mata pelajaran, seperti Matematika, Bahasa Indonesia, IPA (Ilmu Pengetahuan Alam), IPS (Ilmu Pengetahuan Sosial), PAI (Pendidikan Agama Islam) dan PPKn (Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan).
Dok. SD Muhammadiyah 8 & 10 Banjarmasin
Meskipun suasana ujian terasa tegang, namun sekolah memastikan bahwa para siswa tetap merasa nyaman dan aman.
Kepala Sekolah sangat bangga dengan dedikasi dan kerja keras siswa-siswa dalam menghadapi ujian ini. Mereka telah menunjukkan kemajuan yang signifikan selama tahun ajaran ini, dan pihak sekolah berharap hasil dari assessment ini dapat memberikan gambaran yang akurat tentang pencapaian mereka.
Dok. SD Muhammadiyah 8 & 10 Banjarmasin
Hasil dari assessment ujian akhir sekolah ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi bagi sekolah dalam merancang program pembelajaran yang lebih efektif di masa mendatang. Selain itu, hasil ini juga akan menjadi acuan penting bagi siswa, orang tua, dan guru dalam menentukan langkah selanjutnya dalam perjalanan pendidikan mereka. Dengan semangat dan kerja keras yang telah ditunjukkan selama proses ujian, diharapkan para siswa dapat meraih prestasi yang gemilang dan melangkah dengan percaya diri ke tingkat pendidikan berikutnya.