Selamat dan Sukses Ananda Ahmad Syafiq Al Madani telah meraih juara 1 penjuaraan festival Taekwondo tingkat SD.
Dokumentasi SD Muhammadiyah 8&10 Banjarmasin
SD Muhammadiyah 10 kembali mendapatkan prestasimedali emas yang di peroleh siswa dari kelas 4 PDCI Ahmad Syafiq Al Madani pada ronde 1 yang berhasil mendapatkan 12 poin dalam waktu 1 menit sedangkan pada ronde 2 berhasil mendapatkan 16 poin dalam waktu juga 1 menit, dia berhasil “menumbangkan” musuhnya hanya dengan 3 kali pukulan tanpa harus menerima pukulan balik dari lawannya.
Sebelum mengikuti Festival Taekwondo Ananda Syafiq ini mengikuti latihan yang dilakukan selama pulang sekolah dari senin hingga jumat di Universitas Lambung Mangkurat (ULM Banjarmasin).
“Melihat gerakan orang yang membuat saya menjadi suka di bidang Taekwondo dan banyak teman yang mendukung untuk mengikuti lomba penjuaraan Festival Taekwondo ini hingga meraih medali emas lomba ini diikuti dengan perasaan yang tidak gugup, saya sangat senang kerna berhasil mengharumkan sekolah dan saya ingin mengajari teman-teman latiahan Taekwondo”. Ahmad Syafiq Al Madani mengatakan.
Tujuan dari pelaksanaan kejuaran ini, adalah mencari bibit-bibit atlet di Banjarmasin,dan juga menguji ilmu dan mental para atlet yang selama ini rutin mengadakan latiahan agar siap menjaring untuk bertanding di tingkat selanjutnya .